RSS

Macao Resort Hotel

Mega Resor Terintegrasi ala Las Vegas pertama di Asia, dibuka untuk dunia. Gedung berbentuk epik sebagai standar baru kemewahan dan antusiasme di Makau, dihadiri oleh puluhan ribuan tamu, VIP dan lebih dari 1.200 media dari berbagai region dan penjuru dunia untuk melihat dan mengikuti pembukaannya, The Venetian® Macao Resort Hotel secara resmi membuka pintunya pada hari Selasa, 28 Agustus 2007, sekaligus mengiringi babak baru di dalam sejarah Makau.

“Di zaman sekarang sangatlah biasa memakai istilah seperti historis, inovatif, dan revolusioner,” kata Sheldon G. Adelson, Chairman dan Chief Executive Officer Las Vegas Sands Corp. (NYSE:LVS), Perusahaan induk The Venetian Macao.

”Tetapi tidaklah berlebihan untuk mengatakan bahwa pembukaan The Venetian Macao mewakili perubahan paradigma besar-besaran untuk Makau dan masa depan pengembangan turisme di Asia.”

Setelah dibuka, Venetian Macao yang bernilai US$2.4 milyar menjadi bangunan single (single structure) terbesar di Asia dan terbesar kedua di dunia. Seperti bangunan kembarnya di Las Vegas, The Venetian Macao merupakan bangunan bergaya renaissance bertemakan Venice yang mengetengahkan replika mempesona dari ciri khas Venice seperti St. Mark’s Square, the Doge’s Palace, Campanile Tower, dan tiga kanal dalam ruangan (indoor) dengan gondola (semacam sampan) dan gondoliers (pengayuh gondola) yang bernyanyi.

Hotel ini memiliki 3.000 kamar yang semuanya berupa suite, dan dengan area perbelanjaan seluas satu juta squarefeet (± 92.900 m²) – yang lebih luas dari shopping mal manapun di Hong Kong – the Venetian Macao kini menjadi tujuan utama bagi para pecinta belanja di area sekitar. Lantai casinonya yang seluas 550.000 squarefeet (sqf) merupakan yang terbesar di dunia dan memiliki 870 meja permainan dan lebih dari 3.400 mesin slot.

Di dalam bangunan juga terdapat stadion dengan kapasitas 15.000 tempat duduk yang disebut dengan Venetian Arena, yang digunakan untuk pertama kalinya sebagai tempat diadakannya acara Grand Opening malam itu. Di beberapa minggu mendatang, The Venetian Arena akan menjadi tuan rumah pertandingan eksibisi NBA dan pertandingan tenis antara dua pemain terkemuka Roger Federer dan Pete Sampras

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

TopOfBlogs My Ping in TotalPing.com iPing-it Add to Feedage RSS Alerts Add To Fwicki Add to Spoken to You
Preview on Feedage: interior-design-minimalis Add to My Yahoo! Add to Google! Add to AOL! Add to MSN
Subscribe in NewsGator Online Add to Netvibes Subscribe in Pakeflakes Subscribe in Bloglines Add to Alesti RSS Reader
Add to Feedage.com Groups Add to Windows Live
Feedage Grade B rated